Jumat, 25 Juni 2021

Makalah Pengantar Web Science ( SDLC Dan CIA Triad )

1. Apa yg dimaksud dengan SDLC pada perancangan sistem?

            System Development Life Cycle (SDLC) merupakan proses suatu penentuan bagaimana sistem informasi (SI) di rancang atau di bangun sehingga dapat digunakan oleh pengguna sebagai pendukung kebutuhan bisnis. SDLC terdiri dari 4 tahap yaitu: perencanaan, analisis, desain, dan implementasi

 

2. Uraikan langkah-langkah SDLC pada web yang kamu bangun / rancang. Lakukan sesuai dengan projek yang telah dibangun

 

1. Inisiasi (initiation)

            Tahap inisiasi menjadi tahapan SDLC yang pertama. Biasanya, tahap ini ditandai dengan adanya pembuatan proposal tentang proyek perangkat lunak.

 

2. Pengembangan Konsep Sistem (system concept development)

            Setelah tahap inisiasi, tahap selanjutnya adalah tahap pengembangan konsep. Pada tahap ini, kamu akan diminta untuk menjelaskan mengenai lingkup konsep yang akan dikerjakan.

            Termasuk juga penjelasan mengenai dokumentasi pengembangan manajemen rencana dan analisis area sistem. Selain itu, pada tahap ini kamu juga akan mempelajari bagaimana cara kerja dari sebuah sistem.

 

3. Systems Planning (Perencanaan Sistem)

            Tahapan ini umumnya lebih menekankan aspek feasibility study, yakni studi kelayakan pengembangan sistem. Adapun aktivitas yang dikerjakan pada tahap ini adalah sebagai berikut

 

·       Pembentukan tim dan konsolidasinya.

·       Mendefinisikan tujuan pengembangan serta ruang lingkup dari pengembangan yang akan dilakukan

·       Mengidentifikasi masalah yang ada pada akankah dapat diselesaikan melalui pengembangan sistem

·       Menentukan strategi yang digunakan selama proses pengembangan dan mengevaluasinya

·       Menentukan prioritas teknologi yang akan digunakan dan pemilihan aplikasi

 

4. Analisis Sistem (System Analysis)

            Pada tahap analisis sistem, akan dilakukan beberapa tahap meliputi study literature. Study literature ini berguna untuk dapat menemukan kasus yang dapat ditangani oleh sistem dan juga mendefinisikan sebuah sistem.

 

            Pada tahap ini, kamu juga dituntut untuk menganalisis kebutuhan sistem dan juga membuat batasan sistem menggunakan brainstorming. Dengan begitu, tim pengembang jadi mengetahui kasus yang tepat untuk dimodelkan dengan menggunakan sistem.

 

5. Desain (design)

            Pada tahap ini, pengembang akan mentransformasikan kebutuhan secara terperinci. Dokumen desain sistem fokus pada bagaimana caranya agar dapat memenuhi berbagai fungsi yang dibutuhkan oleh sebuah sistem

 

6. Perancangan sistem

            Pada tahap ini, fitur-fitur dan operasi pada sistem dideskripsikan secara mendetail dengan aktivitas analisa interaksi objek dan fungsi pada sebuah sistem serta menganalisa data dan membuat skema database. Selain itu, tahap ini juga akan merancang sebuah user interface.

 

7. Pengembangan (development)

            Setelah itu, tahap yang selanjutnya adalah tahap pengembangan, yakni mengubah perancangan ke sistem informasi yang kompleks. Tahap ini juga bertujuan untuk mengetahui bagaimana cara memperoleh dan melakukan penginstalan pada lingkungan yang diharapkan oleh sebuah sistem.

 

            Seperti misalnya, membuat basis data dan menyiapkan standar prosedur, menyiapkan dokumen coding, testing, compile, repair, dan cleaning program. Pada tahap ini juga terdapat tahap visual development phase.

 

8. Integrasi dan Pengujian (integration and test)

            Tahap selanjutnya adalah tahap integrasi dan pengujian. Pada tahap ini, pengembang akan mempresentasikan sistem perangkat lunak yang telah memenuhi keadaan yang dispesifikasikan pada dokumen kebutuhan fungsional. Laporan analisis dan pengujian akan dihasilkan dengan diarahan oleh pengmbang bagian penjamin mutu (quality assurance) dan user.

 

9. Implementasi

            Pada tahap ini, akan diadakan pelaksanaan perangkat lunak pada area produksi (area pada user) dan menjalankan resolusi rate masalah yang terdeteksi dari tahap integrasi dan pengujian sebelumnya.

 

10. Operasi dan Pemeliharaan (operation and maintenance)

            Pada tahap ini, akan dijelaskan tentang pekerjaan yang dilakukan untuk menjalankan dan memelihara sistem informasi pada area produksi (lingkungan pada user), termasuk implementasi akhir dan masuk pada proses peninjauan,.

 

11. Disposisi (disposition)

            Tahap yang terakhir yaitu mendeskripsikan aktivitas dari pengembangan sistem serta membangun data yang sesungguhnya sesuai dengan aktivitas user yang dilakukan.

 

3. Uraikan mengapa pada website sangat diperlukan adanya Confidentiality, Integrity, dan Availability (CIA)

 

Confidentiality

            Confidentiality berarti sama dengan privasi. Selain itu juga merupakan serangkaian proses yang perlu dilakukan untuk mencegah tereksposnya informasi yang sensitif dari jangkauan tangan orang-orang yang tidak berkepentingan. Tidak hanya itu, juga harus dipastikan bahwa hanya orang yang tepat yang sudah benar-benar mendapatkan data yang dibutuhkan.Akses di sini memang harus dibatasi supaya hanya ditujukan bagi mereka yang berkepentingan dalam melihat data yang menjadi permasalahan. Data tersebut biasanya juga dapat dikategorikan menurut jumlah serta jenis kerusakan yang bisa terjadi jika jatuh ke orang yang tidak diinginkan.Nah, dampaknya nanti akan terlihat dari lebih banyak atau lebih sedikitnya langkah yang perlu dilakukan  sebagai implementasi dari kategori tersebut.Menjaga kerahasiaan data tersebut juga bisa dilakukan dengan mengadakan pelatihan khusus bagi mereka yang teladh mengetahui adanya dokumen tersebut. Pelatihan seperti itu biasanya akan mencangkup edukasi terkait risiko keamanan yang dapat mengancam informasi atau data penting yang ada.Aspek lebih lanjut dari pelatihan tersebut bisa mencakup pelajaran untuk membuat kata sandi yang kuat dan berbagai praktik keamanan sejenis yang lainnya.Adapun aplikasi yang bagus dari metode ini yaitu yang biasa dipakai untuk memastikan kerahasiaan nomor rekening ataupun nomor perutean pada saat melakukan proses transaksi online. Hal itu biasa dilakukan dengan cara mengenkripsi data. Ini merupakan metode umum untuk memastikan bahwa kerahasiaan info yang sudah ada.Selain itu, dengan memasukkan ID user dan kata sandi juga menjadi bentuk langkah-langkah standar dari metode Confidentiality. Tidak hanya itu, ada juga otentikasi dengan dua faktor. Pilihan lainnya sebenarnya banyak, termasuk otentikasi biometric verification.

 

Integrity

         Integriy berarti menjaga konsistensi, akurasi, serta kepercayaan terhadap data untuk setiap waktu sampai seterusnya. Data tidak boleh diedit pada saat transit. Setelah itu juga langkah-langkah tertentu perlu dilakukan untuk memastikan bahwa data tersebut tidak dapat diubah-ubah oleh orang yang tidak mempunyai kepentingan yang sejalan (misalnya, para peretas yang ingin melakukan mengubah atau manipulasi data dsb).Langkah-langkah tersebut juga termasuk izin untuk mengakses file dan batasan kontrol bagi akses user. Kontrol ini dapat dipakai untuk mencegah perubahan yang keliru atau penghapusan yang tidak disengaja dari user resmi yang bisa juga menjadi sebuah masalah baru. Jadi, intinya backup atau redundant harus tersedia untuk dapat memulihkan data yang sudah terkena masalah supaya bisa kembali ke keadaan seperti semula.

 

Availability

            Availability bisa diterapkan dengan sangat baik jika developer telah memastikan adanya pemeliharaan pada semua hardware secara ketat. Developer atau pengembang juga perlu melakukan perbaikan hardware secepat mungkin ketika sedang diperlukan. Tidak hanya itu, pengembang juga wajib memelihara lingkungan sistem operasi (OS) agar bisa berfungsi dengan baik dan bebas dari konflik software-nya.Penting juga bagi pengembang untuk tetap mengikuti semua jenis peningkatan sistem atau pembaharuan yang diperlukan dari waktu ke waktu. Ada lagi tugas yang lain, yaitu dengan menyediakan bandwidth komunikasi yang memadai serta mencegah adanya bottleneck. Hal ini dapat mengurangi konsekuensi serius ketika suatu saat masalah hardware benar-benar terjadi.Untuk mencegah terjadinya kehilangan data dari bencana, salinan backup dapat disimpan di lokasi yang secara letak geografis terisolasi, bahkan mungkin ditempat yang tahan api atau tahan air. Peralatan keamanan ekstra atau perangkat lunak semacam firewall dan server proxy juga dapat digunakan untuk melindungi data dari time-off dan serangan DDoS serta gangguan jaringan yang lainnya.Jadi intinya, Confidentiality dalam konteks ini adalah seperangkat aturan yang membatasi akses ke informasi. Integrity itu merupakan jaminan bahwa informasinya dapat dipercaya dan akurat. Terakhir, Availability merupakan jaminan akses yang dapat diandalkan supaya dapat mengolah informasi dari orang yang mempunyai kewenangan.

 

4. Apa bentuk CIA pada website yang telah anda bangun

 

   Website yang saya bangun adalah note atau catatan untuk teman-teman di kelas 2IA19 agar tidak lupa

website nya : https://prasetyo2ia19.000webhostapp.com/

- penerapan CIA ini ada pada fitur dari website yang saya bangun yaitu terdapat password pada website sehingga note ini akan bersifat hanya kelas 2IA19 saja yang dapat mengaksesnya

- dan juga demi keamanan masing2 ini hanya akan tersave pada browser si user yang menggunakan ( hanya client side ) dan jika di buka pada browser lain atau dibuka teman maka catatan yang dibuat akan terhapus

- ini juga terdapat fitur sharing jika memang catatan yang kita buat ingin kita share ke teman kita


Contoh sharing : https://prasetyo2ia19.000webhostapp.com/share.html?note=%7B%22id%22%3A1%2C%22title%22%3A%22Nama%22%2C%22date%22%3A%2224%20June%2C%202021%22%2C%22text%22%3A%22Prasetyo%22%2C%22color%22%3A%22white%22%2C%22long%22%3Afalse%2C%22completed%22%3Afalse%7D


A. Perencanaan Sistem (Systems Planning)

Disini perencanaan pembangunan website berbasis catatan atau note bertujuan agar kita tidak mudah lupa dengan tugas-tugas, uang kas, seminar, dan yang lainnya, bahkan bisa untuk catatan pribadi dengan ruang lingkup dikhususkan untuk kelas 2IA19 yang dapat mengaksesnya

B. Analisis Sistem (Systems Analysis)

Disini karna ini akan berbasis online bukan hanya sekedar localhost saja maka kita perlu menentukan beberapa kriteria yang dibutuhkan sistem, seperti bandwidth, disk space dan lainnya.

C. Perancangan Sistem (Systems Design)

Website ini dirancang dengan user interface yang sangat nyaman untuk dilihat dan dibaca karena memang bertujuan untuk dibaca, maka user interface sangat penting dalam hal ini, agar lebih nyaman saya menggunakan font dari poppins yang cukup terkenal nyaman untuk dilihat dan dibaca

D. Implementasi Sistem (Systems Implementation)

Saya mengimplementasikannya di 000webhost

E. Pemeliharaan Sistem (Systems Maintenance)

Untuk agar website ini tetap hidup maka harus divisit minimal 1x dalam jangka waktu 30 hari, jika dalam 30 hari tidak ada interaksi maka website ini akan otomatis terarchive atau tidak dapat diakses sampai admin atau yang membuat website tersebut memulihkannya kembali.






Sumber : 







Minggu, 04 Oktober 2020

Organisasi Sistem Komputer (fungsi dari sistem komputer / fungsi komponen dalam komputer, fungsi dari sebuah komputer, sejarah komputer).

Assalamu'alaikum Warahmatullahi wabarakatuh

Pada artikel ini saya akan membahas tentang Organisasi dari Sistem Komputer (Fungsi dari sistem komputer / Fungsi komponen dalam komputer, Fungsi dari sebuah komputer, dan Sejarah komputer).


DEFINISI KOMPONEN KOMPUTER

Komponen komputer yaitu suatu perangkat keras yang berisikan Casing, Motherboard, RAM, Fan Cooler, Processor, HDD/SSD, VGA Card, Sound Card, dan PSU.

A.   Casing










Sumber : http://www.batamonlineshop.com/corsair-crystal-570x-rgb-atx-mid-tower-computer-case-casing-komputer-cc-9011098-ww.html

 

Casing merupakan suatu wadah/tempat yang mana terdapat motherboard yang merupakan salah satu komponen penting sebuah pc. Tak hanya motherboard, casing computer juga menyimpan sebuah Power Supply, dan masih banyak yang lainnya. Tujuan nya adalah melindungi komponen dari debu, panas, air, atau hal lain yang menyebabkan kerusakan pada komponen komputer. Casing umum nya terbuat dari plastik, namun ada juga yang terbuat dari besi atau stainless dengan kombinasi kaca agar memperindah bentuk CPU komputer.

 

B.     Motherboard










Sumber : https://www.amazon.in/ASUS-EX-A320M-Gaming-AMD-Motherboard/dp/B0771L77V7


Motherboard ini merupakan sebuah papan sirkuit tempat berbagai komponen elektronik dan komputer lainnya dipasang dan bisa terhubung satu dengan yang lain. Adapun komponen-komponen yang menjadi bagian inti dalam motherboard ini adalah processor, sound card, video card, hard disk, dan lain sebagainya. Motherboard juga berfungsi sebagai media penghubung untuk setiap komponen komputer agar dapat saling berkomunikasi dengan komponen komputer lainnya.

 

C.     Processor









Sumber : https://tekno.kompas.com/read/2017/09/25/12442027/intel-resmikan-prosesor-desktop-core-generasi-ke-8

 

Processor salah satu komponen inti yang terdapat dalam CPU komputer. Sebab, jika tidak ada processor, kemungkinan perangkat komputer tidak dapat bekerja sama sekali. Oleh sebab itu, banyak yang menyebutkan bahwa processor adalah otak dari komputer. Semua proses maupun perintah akan dikerjakan pada processor meskipun masih dengan bantuan komponen-komponen lainnya. Maka demikian, semakin tinggi kecepatan suatu processor, maka semakin cepat pula komputer dalam memproses berbagai macam data. Saat ini prosesor dari intel sudah memasuki generasi ke 10 dan akan terus berkembang seiring zaman.

D.    RAM









Sumber : http://www.pintarkomputer.com/baik-atau-buruk-jika-penggunaan-ram-komputer-selalu-tinggi-berikut-penjelasannya/


RAM (Random Access Memory) merupakan salah satu komponen yang terdapat pada bagian unit CPU. RAM juga memiliki kedudukan yang penting bagi perangkat komputer. Pasalnya, komponen yang satu ini bekerja sebagai tempat menampung data sementara yang telah diproses processor sebelum dilanjutkan kepada komponen-komponen lain. 

RAM juga dapat diganti dengan ukuran kapasitas yang lebih besar ataupun kecil, namun hal ini juga harus menurut maksimal RAM yang terdukung di motherboard anda. Sebesar apapun kapasitas memori RAM anda, tapi jika hal itu tidak didukung oleh motherboard, maka bisa dipastikan hal tersebut tidak dapat terbaca oleh suatu perangkat komputer.

Saat ini ram yang beredar di pasaran biasanya berkapasitas 512 mb, 1 gb, 2 gb, 4 gb, 8 gb, 12 gb, dll. Dan ram memiliki jenis nya yaitu DDR-1, DDR-2, DDR-3, DDR-4, dll.

 

E.     Fan Cooler













Sumber : http://kkomputer.com/hardware/150-harga-jual-cpu-fan-processor-cooler-master-hyper-212-evo-turbo-malang-master.html

 

Komponen yang satu ini merupakan sebuah perangkat yang dipekerjakan untuk membantu kinerja suatu processor. Kipas Processor berfungsi sebagai pendingin dan menjaga agar suhu processor tetap dingin dan stabil. Hal ini bertujuan agar perangkat processor komputer kita tidak cepat overhead maupun rusak.

 

F.     Hardisk

 


 

 

 

 

 

 

            

Sumber : https://catatanshand.blogspot.com/2018/01/macammacamjenisharddisk.html


Layaknya seperti sebuah SD Card dalam smartphone, Hardisk juga berfungsi untuk   menyimpan berbagai data dan juga menyimpan berbagai sistem operasi dari suatu   perangkat komputer itu sendiri. Hardisk biasanya menggunakan perhitungan byte. Dan semakin besar kapasitas hardisk, maka semakin banyak pula data-data konvensional yang dapat anda simpan.

Namun hardisk memiliki kekurangan yang membuat banyak orang lebih memilih storage jenis SSD, yaitu hardisk mempunyai system read data yang menggunakan piringan yang dibantu dengan sebuah pin kecil untuk mencari data yang sangat rentan terhadap guncangan sehingga jika hardisk terjatuh atau terbentur maka akan rusak, lalu karna hardisk menggunakan sistem read dengan piringan maka untuk mengambil dan memasukan atau memindahkan data membutuhkan waktu yang terbilang cukup lama oleh karna itu banyak orang yang beralih ke storage lainnya ketimbang menggunakan hardisk konvensional.

Kelebihan hardisk yaitu harga nya yang cukup murah dan dapat menampung file file yang sangat besar.

Kapasitas hardisk yang beredar di pasaran sangat bervariasi, antara lain : 250 gb, 500 gb,1 tb, 2 tb, dll.


SSD










Sumber : https://shop.westerndigital.com/in-id/products/internal-drives/sandisk-extreme-pro-m2-nvme-3d-ssd


Sama hal nya dengan hardisk, ssd memiliki fungsi untuk menyimpan berbagai data dan sistem operasi dari perangkat komputer itu sendiri.

Hal yang membedakan dari hardisk adalah ukuran ssd yang jauh lebih kecil ketimbang hardisk konvensional. Ssd merupakan storage yang menggunakan sistem chip untuk read dan write data. Kelebihan dari ssd yaitu karena ssd tidak menggunakan sistem piringan untuk membaca data tetapi menggunakan chip oleh karna itu kecepatan ssd jauh lebih unggul ketimbang hardisk dan ssd juga tidak akan rusak meskipun terjatuh maupun terbentur.

Akan tetapi dibalik kelebihan nya yang unggul dari hardisk, ada beberapa kekurangan nya yaitu harga nya yang jauh lebih mahal dari hardisk dan banyak orang yang berpikir dua kali sebelum membeli ssd dikarenakan faktor tersebut. Tetapi untuk sebagian orang harga yang dikeluarkan dan kualitas barang yang didapat dinilai seimbang.

 

G.    VGA Card













Sumber : https://tokokomputer007.com/vga-card-penuhi-kebutuhan-aktivitas-gaming-anda-dengan-baik/

 

VGA (Video Graphic Adapter) merupakan salah satu komponen yang dirasa sangat penting untuk sebuah perangkat komputer. Sebab, komponen yang satu ini berfungsi sebagai pengolah data grafis sebelum ditampilkan ke monitor. Tanpa VGA, maka layar komputer bisa dipastikan tidak menampilkan apa-apa, alias blank.

Selain hal itu, VGA juga sangat penting untuk menentukan kualitas gambar yang ditampilan pada monitor komputer. 


H   Power Supply











Sumber : https://getective.com/power-supply-unit/

 

Power Supply merupakan bagian dari sistem komputer dan unit CPU yang berfungsi sebagai pembagi daya (sumber arus listrik) pada setiap komponen-komponen komputer. Selain itu, Power Supply juga berfungsi merubah tegangan DC menjadi AC sebelum dialirkan ke setiap komponen-komponen komputer itu sendiri.

 

I.       Sound Card

 


              

 





Sumber : https://adalah.top/sound-card/

 

Komponen yang satu ini lebih berfungsi sebagai pengolah audio untuk perangkat komputer anda.   Sound card juga berfungsi sebagai prosesor audio, yang mana   dapat mengubah sinyal analog atau sinyal digital yang masuk ke dalam input kartu dan menghasilkan audio atau suara pada sistem komputer anda.

Komputer tanpa perangkat ini, maka bisa dipastikan komputer anda tidak akan bersuara.

 

FUNGSI SEBUAH KOMPUTER


A. Data Input

Fungsi Komputer Secara Umum yang pertama adalah sebagai perangkat untuk data input. Fungsi ini adalah memungkinkan komputer menerima berbagai data atau juga informasi yang berasal dari luar lalu dimasukkan pada komputer menggunakan berbagai perangkat keras komputer sebagai sarana pendukung seperti keyboard, mouse, dan beberapa komponen lainnya.

B. Data Processing

Dari data yang sudah dimasukkan tersebut, proses selanjutnya adalah dilakukan processing. Pada tahap processing inilah fungsi utama dengan adanya perangkat komputer. Data yang bisa diproses pun bisa bermacam-macam sehingga nanti hasilnya bisa didapatkan sesuai dengan keinginan. Contohnya saja seperti teks, gambar, suara, video, dan lain-lain. Pengolahan data ini diproses melalui processor yang terdapat pada CPU. Fungsi dari processor itulah yang membuat komputer dapat menjalankan berbagai macam pengolahan data.

C. Data Storage

Fungsi Komputer Secara Umum lainnya adalah sebagai data storage atau penyimpanan semua data yang telah dibuat sebelumnya. Misalnya saja, jika Anda membuat sebuah file desain grafis yang sudah dicetak sebelumnya, maka data sebelumnya akan disimpan pada komputer sehingga dapat digunakan kembali jika dibutuhkan.

D. Data Output

Fungsi terakhir adalah dapat menghasilkan data yang  masih mentah tadi menjadi data jadi. Seperti yang sudah di sebutkan sebelumnya bahwa data mentah yang belum berbentuk sesuai yang diinginkan dapat diubah menjadi data yang jadi yang diinginkan konsumen ataupun user.


SEJARAH KOMPUTER

Komputer generasi I (1946 - 1949)


Sumber : https://moondoggiesmusic.com/sejarah-komputer/#gsc.tab=0


       Komputer generasi ini bisa disebut digital elektronik atau ENIAC (Electronic Numerical Integrator and Calculator). Komputer ini dapat digunakan sebagai kebutuhan umum. Program komputer ini sudah dirancang pada tahun 1942  dan baru mulai dikerjakan pada tahun 1943 selesai pada tahun 1946. Bentuk programnya berukuran sangat besar dalam penempatan program tersebut membutuhkan tempat yang sangat besar. ENIAC memakai 70.000 resistor, 75.000 relay dan membutuhkan daya listrik yang sangat besar yaitu 140 kilowatt. Bobotnya mencapai puluhan ton dan sebesar 1 lapangan bola. Komputer generasi ini memiliki kode-biner yang disebut “bahasa mesin” (machine language). Hal ini menyebabkan komputer generasi ini sulit untuk di program dan membatasi kecepatannya.

       ENIAC memiliki ciri-ciri sebagai berikut: sirkuitnya menggunakan Vacum Tube, ukuran fisik komputer sangat besar, cepat panas jika digunakan, prosesnya masih lambat, kapasitas penyimpanan kecil, dan memerlukan daya listrik besar.

Komputer generasi II (1959 - 1964)














sumber : https://www.sodagarkomputer.com/blog/sejarah-komputer-generasi-kedua 

Pada tahun 1948, penemuan transistor sangat mempengaruhi perkembangan komputer. Transistor menggantikan Vacum Tube yang ada pada televisi, radio, dan komputer. Akibatnya, ukuran mesing-mesin elektrik berkurang drastis. Transistor mulai digunakan di dalam komputer mulai sejak tahun 1956.

Mesin pertama yang dapat memanfaatkan teknologi baru ini adalah supercomputer. IBM menciptakan superkomputer bernama Strech dan Sprey-Rand dan membuat komputer bernama LARC. Komputer ini yang dikembangkan untuk laboratorium energy atom,dapat menjalani sebuah data yang besar. Mesin komputer LARC itu sangat mahal dan cenderung terlalu kompleks untuk kebutuhan bisnis Penemuan lain yang berupa pengembangan memori inti-magnetik membantu pengembangan komputer generasi kedua yang lebih kecil, lebih cepat, lebih dapat diandalkan, dan lebih hemat energi disbanding para pendahulunya. Komputer yang paling banyak digunakan pada generasi kedua ini adalah IBM 401, IBM 1602 dan IBM 7094

Komputer generasi III (1964 - 1970)












Sumber : https://martitina02.wordpress.com/2017/05/08/komputer-generasi-ketiga/


Berawal apabila IBM memperkenalkan system/360 yaitu kerangka utama yang mengandungi alatan-alatan yang lengkap memenuhi semua keperluan pengaturcaraan pada masa tersebut. Sistem ini adalah satu kumpulan cara yang mungurus dan mengatur kesuluruhan operasi komputer, ia memudahkan pengunaan komputer. Disimpan secara kekal dalam Ingatan Utama (ROM) komputer atau storan sekunder. 

Pada generasi ketiga inilah teknologi Integrated Circuit (IC) menjadi ciri utama kerena mulai digunakan pada sebuah perangkat komputer hingga generasi sekarang. IC dibuat pertama kali oleh Texas Instrument dan Fairchild Semiconductor pada tahun 1959 yang hanya berisi enam transistor. Bisa kita bandingkan bahwa prosesor saat ini yang kita gunakan telah memiliki ratusan juta transistor, bahkan telah didesign prosesor dengan miliaran transistor. 

Komputer generasi ke IV (1970 - Sekarang)

Sumber :  https://deoaldy1211021031.wordpress.com/2014/04/23/sejarah-perkembangan-komputer-generasi-ketiga-dan-keempat/ 

Setelah IC, tujuan pengembangan menjadi lebih jelas yaitu memnegcilkan sirkuit dan komponen elektrik. Large Scale Integration (LSI) dapat memuat ratusan komponen dalam sebuah chip. Pada tahun 1980-an, Very Large Scale Integration (VLSI) memuat  ribuan komponen dalam sebuah chip tunggal. Ultra Large Scale Integration (ULSI) meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan. 

Perangkat lunak yang paling populer pada saat itu adalah program word processing dan spreadsheet. Pada awal 1980-an. Pada tahun 1981, IBM memperkenalkan penggunaan personal komputer (PC) untuk penggunaan di rumah, kantor, dan sekolah. Banyak sekali kemajuan yang sangaat pesat pada generasi komputer ini dimana sudah diciptakannya mouse, Graphical User Interface (GUI) sampai komputer jinjing (laptop).

Komputer generasi ke V (Sekarang - Masa depan)








Sumber : http://kommas07251311134.blogspot.com/2015/03/v-behaviorurldefaultvmlo.html

Komputer pada generasi ini bisa disebut juga komputer generasi masa depan. Komputer ini sedang dalam tahap pengembangan oleh berbagai vendor elektronik.

Pada generasi ini, sudah dilakukan upaya pengembangan yang dinamakan Joseph Junction, teknologi yang dapat menggantikan chip. Dimana dapat mempunyai kinerja kemampuan memproses triliunan pengoperasi perdetik, sementara teknologi chip hanya bisa miliaran. Komputer ini diprediksi dapat menerjemahkan bahasa manusia, manusia dapat berbicara langsung dengan komputer. Sifat yang luar biasa dapat disebut AI (Artificial Intelegent), selain itu berbasis GUI (Graphical User Interface) atau laptop, multikomunikasi dan multimedia.


Tulisan ini dikhusukan untuk tugas pertama saya di mata kuliah Organisasi Sistem Komputer.


Wassalamu'alaikum Warahmatullahi wabarakatuh


Referensi : 

https://dosenit.com/ilmu-komputer/komputer-dasar/fungsi-komputer-secara-umum

https://www.indoworx.com/komponen-komponen-cpu-komputer/


Makalah Pengantar Web Science ( SDLC Dan CIA Triad )

1.   Apa yg dimaksud dengan SDLC pada perancangan sistem?             System Development Life Cycle (SDLC) merupakan proses suatu penentuan ...